February 09, 2011

tragedi 1 Februari

aq akan bercerita kepadamu kawan!! kejadian yang baru - baru ini terjadi, kejadian yang menyangkut harga diriku sebagai seorang istri yang terhormat dan bersahaja hahahaha*grind* yang sebelumnya saya berniat untuk menyimpannya selamanya. membuang memori tentang malam itu dan menghapus ingatan orang - orang yang terlibat di dalamnya..ohhh sungguh tragis kejadian malam itu.....*mengusap air mata dengan tissue sambil sesenggukan* beginilah kisahnya..silahkan menyimak..*duduk dilantai memandang kosong*


tiada hari yang kunanti selain tanggal 1 februari setelah aq melewati tanggal 30 oktober, bahkan aq selalu menghitung - hitung berapa lama lagi waktu yang tersisa. berbagai rencana telah terpikirkan dan kadang sambil mengkhayal seperti apakah yang akan terjadi..ohh sungguh indah khayalan waktu itu. suasana yang meremang dan hanya bercahayakan lilin kecil - kecil yang akan aku sematkan. 


dan pada hari itu aq ingat tanggal 29 Januari karena aq sempat bertanya kepada karyawan yang didepan mejanya ada kalender "tanggal berapa mas?" jawab dia "tanggal 29 mba", " oh ya, berarti tanggal 1 berapa hari lagi ya?" dan dia menjawab lagi "2 hari lagi mba" dan saya tersenyum lagi mendengarnya, sudah tidak sabar.


keesokan harinya aq sengaja pergi ke supermaket sendirian untuk melengkapi yang  dibutuhkan untuk hari besar itu. setelah disembunyikan dengan rapi semuanya maka yang harus aq lakukan adalah bersikap normal - normal saja. malam harinya hubby aq ajak ke puri mas untuk membeli jajanan buat orang - orang dirumah ibunya. dan dari raut wajahnya dia terlihat santai saja biasa saja. hemm aq berpikir, okay dia benar - benar lupa.


malam itu dengan tekad bulat sengaja tidak tidur aq  ingin menunggu dia melihat empat mata yang biasanya selesai sebelum jam 12. tapi apa daya mata ini sungguh tidak bisa diajak bekerja sama. aq justru terlelap dalam mimpi yang menceritakan tentang hubby yang terkena api dari lilin yang terpasang disebuah kue. saking kagetnya aq terbangun dengan kepala yang pusing luar biasa dan jantung berdetak kencang. begitu melihat jam, astaga sudah jam 2 lebih dan hubby sudah terlelap disampingku. dengan kesadaran yang mungkin tersisa hanya seperempat saja aq berlari kedapur (astaga apa yang ada didalam otakku pada saat itu, aq sendiri pun tak tahu) sampai dapur aq ambil tiramisu  yang udah aq persiapkan kemarin aq taruh lilin - lilin kecil diatasnya kemudian segera berlari kekamar. sesampai dikamar aq bangunkan hubby dan bernyanyi bersemangatkan perjuangan 45 " happy b'day to u..happy b'day to u...." hubby yang terbangun dengan mata kriyip - kriyip bengong aja, kemudian dia berkata " besok kan tanggal 31" tus balik badan tidur lagi.


 Jweedeeeerrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrr...!!.aq langsung lemes seketika sampe - sampe lilin yang jatuh ke tangan ga terasa sama sekali (oh yeah itu berbekas). aq langsung terduduk dibawah mengatur jantung yang dari tadi jedag - jedug, aq matiin semua lilinnya dan termangu..begooooo, bulan januari tu sampai 31 bukan 30 jadi kalo tanggal 30 maka masih ada 31..huaaaaaaaaaa...setelah tadi sempat hampir marah liat reaksi suami yang super dingin langsung berganti menjadi malu. "maluuuuuuuuuuuuuuuuuuu kok bisa - bisanya aq sestupid ini, ga ngecek sendiri malah cuma nanya doang, kenapa aq ga ngecek sendiri kalendernya, begoooooooooo" aduuuu aq langsung malu semalu - malunya. akhirnya setelah aq rapikan semuanya aq kembali tidur dengan perasaan kacau balau, antara malu, kesel, menyesal, merasa bego smua campur aduk. entahlah bagaimana besok reaksi hubby tentang kejadian ini. okay aq harus mempersiapkan hati dan kuping untuk setiap ejekannya esok pagi. aq udah tau dia tidak akan membiarkan kebodohanku ini berlalu begitu saja.


pagi - pagi hubby membangunkanku buat sholat subuh, selesai sholat aq liat dia biasa saja, langsung duduk didepan tipi kemudian meminta secangkir teh hangat. aq bengong dibuatnya, kok dia biasa aja, ga bereaksi apa - apa, "oh my goodness, dia lupaaaaaaa, ato jangan - jangan dia pura - pura lupa?" aq sibuk dengan pikiranku sendiri, menebak - nebak, sungguh tidak mungkin dia pura - pura lupa, itu bukan keahliannya, keahliannya adalah mengejekku sampai berurai air mata, "ohh jangan - jangan dia bener - bener lupa!!!Eurekaaa..dia lupa!!berarti aq bisa bikin surprais lagi selanjutnya nanti malam.


setelah ngeteh, ngemil, hubby masih anteng didepan tipi, leyeh - leyeh, aq bergemintang seketika, yesss bisa diulang lagi kejutannya. tak lama datang si krucil yang bernama husein, si Muhammad husein ini datang dengan muka tanpa dosa karena bangun dari tidur dan teriak - teriak minta dibuatkan susu. "kenapa lagi si krucil ini pagi - pagi udah heboh" dari dalam kamar karena sambil beberes dan rapi - rapi saya mendengar si husein dari dapur berteriak heboh "es timmmmm..es timmmmmmmm..asyikkkkkkk..dikulkas ada es timmmmmm..., dimakan sekarang ya dimakan yaaaa..." seketika aq membatu didalam kamar "My God, tiramisuku.." langsung semua pada ribut "punya siapa sich" kemudian kakak ipar bertanya ke hubby yang ditimpali hubby "kalo ga ada yang punya mungkin punya arie kali" jwederrrrr..tambah mematunglah aq. 


akhirnya si Muhammad husein ini keluar dengan tertawa - tawa dan menenteng tiramisu yang semalam. "onti..onti..makaci yaaaaa..es timnya..dimakan baleng - baleng yaaaa..cini ontiiii ciniiiiii.." dia menarik tanganku kedepan tipi, bersama hubby. dan sikrucil satu ini langsung memanggil partner in crime nya "ca..ca....cini ca..makan es tim caaaaaaa....bangun caaaaaa" demi mendengar panggilan saudara tercintanya si krucil yang bernama Ahmad Hasan pun keluar dan langsung memeluk kembaranya "es timmmm dimakan baleng  - baleng yaaa.." si husein pun bilang "iyaaa dimakan baleng - baleng caaaa..dibeli onti lohhh..makaci ca makaci..." dan sihasan ini dengan muka masih belekan campur liur menciumku sambil bilang "makaci onti..bolo ya boloooo..." 


melihat itu semua aq hanya diam kemudian airmata mulai keluar , langsung aq berlari kekamar, dan hubby yang melihat aq menangis menyusul kekamar dan sibuk bertanya kenapa. bukan karena aq ga mau tiramisu itu dimakan oleh mereka, bukan, karena toh nanti juga buat mereka tapi aq ingin itu buat surpraise ke hubby dulu, aq ingin hubby melihatnya dulu baru setelah itu qta nikmati bersama. tapi apa daya semua udah terjadi. 


hubby semakin bingung dengan sikapku dia bertanya terus ada apa "kan cuman tiramisu doang, nanti bisa beli lagi" katanya. dengan berurai airmata aq jelasin semuanya, kalo bukan karena itu. "aq pingin hubby yang melihatnya, aq mau kasih surpraise ini, nanti hubby make a wish dan meniup lilinnya, nanti aq orang pertama yang akan mengucapkan selamat datang di usia baru dengan disertai doa yang indah yang udah aq persiapkan sebelumnya, aq pingin hubby yang memakan potongan pertama tiramisu itu karena aq tau hubby sangat menyukainya" sambil menangis aq terus meracau. "tapi yang terjadi aq malah mengacaukan semuanya dengan salah tanggal". semakin banyak airmata yang keluar. dengan suara sesenggukan aq melanjutkan "tapi yang terjadi apa, hubby malah bengong aja kemudian bilang 'besok tanggal 31' ke aq terus tidur lagi gimana aq ga kesel" aq terus mengomel sambil menangis. kemudian hubby memelukku dan berkata "Ya Alloh istrikuuuu..sayangku..aq lupa, semalem ga sadar sama sekali, masak sich aq bilang gitu? maaf ya, aq bener - bener ga sadar dan lupa". setelah itu hubby mengambil roti sisa semalem yang aq beli buat ibunya, kemudian mengambil lilin dan berkata "ya udah sekarang tanggal 1 februari" dia bernyanyi dan make a wish. aq semakin keras menangis. lalu dia berkata "sekarang potongan pertama buat istriku tercantik didunia, terima kasih ya udah memberikan cinta yang begitu besar untuk suamimu ini" dan dia menyuapkan roti itu dan memelukku erat. diluar kamar para krucil berdendang ria sambil memakan tiramisu itu " enak ya caaa..enaakkk yaaa....."
                                                    picture from heartit
*buat suamiku tersayang, walaupun kacau perayaan ultahnya tapi kamu tau kan klo cintaku padamu utuh, dan semakin bertambah terus setiap hari. semoga hubby selalu sehat selalu diberkahi rahmat Alloh dan menjadi imam yang akan membawa keluarga qta ke surga, semoga Alloh menjodohkan qta didunia dan akhirat yank. aminnn*

1 comment:

  1. nangis lagi nih yang baca... oya, kalau posting lebih bagus kalau kamu foto sendiri deh, jangan ambil dari google mulu.. kan bagus tuh kalau fotonya si kembar lagi makan kue, atau roti itu atau sisa tiramisu...

    ReplyDelete